Adpetorial
Musi Rawas,(mitranasional.com) Pemerintah Kabupaten Musi Rawas (Pemkab Mura) melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik mengikuti program Forum Smart City Tahap 1 2024.
Acara ini dilaksanakan di The Meru Sanur Hotel Kota Denpasar Bali, Selasa (25/06/2024)(mitra nasional com)
Hadir di acara tersebut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Adi Irawan dan Kepala Bidang Egov Diskominfo, Nurya Hartika Sari.
Disampaikan Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika Statistik, terpilihnya Kabupaten Mura sebagai kabupaten yang ikut dalam gerakan 100 smart city, dan mulai menyusun dokumen master plan smart city di tahun 2022 dengan pendampingan dari Kementerian Kominfo RI dan Narasumber (Akademisi).
Tambah ia, setidaknya ada enam pilar smart city diantaranya, pertama smart city meliputi, smart governance, smart branding, smart economy, smart society dan smart living.
Adapun untuk, Quik wins smart city Kabupaten Mura, pertama smart Governance yaitu, Mall pelayanan publik pada Dinas DPMPTSP. Kedua Smart Branding, yaitu Wisata Danau Aur” pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata.
Ketiga Smart Economy, yaitu aplikasi Super Mantab” pada Diskominfo berkolaborasi dengan Dinas Koperasi dan UMKM.
Keempat Smart Society, yaitu aplikasi Lapor Pak Bos” pada Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Kelima Smart living, yaitu Muyan KB” pada Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Bencana.
Keenam Smart Environment, yaitu KP SPAMS Tirta Guna” pada Desa Tegalrejo Kecamatan Tugumulyo.
“Dengan adanya program Smart City ini sangat membantu Kabupaten Mura dalam layanan digital: pungkasnya.(Adpetorial)
Erwin (korwil,Lubuklinggau,, musi Rawas)
48